7 Tips Merawat Lantai Parket



Lantai Parket - sumber gambar: www.indonetwork.co.id
Sumber Inspirasi - Dewasa ini alternatif material bangunan semakin variatif. Tidak hanya masalah harganya yang semakin terjangkau dan kualitasnya yang meningkat, tetapi juga bentuk dan tektur material yang semakin beragam dan menarik.

Salah satu material bangunan yang mengalami inovasi terus menerus adalah lantai. Dulu, lantai rumah hanya menggunakan keramik atau marmer. Tetapi kini, seiring berkembangnya zaman, muncul lagi tren baru yakni lantai parket (kayu halus).

Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi tips merawat lantai parket. Berikut poin-poinnya:

1. Hindari tumpahan air

Lantai parket terbuat dari kayu. Kayu dapat cepat lapuk apabila sering terkena air. Sehingga hindari menggunakan parket pada teras rumah atau ada dapur yang rentan tumpahan air.

2. Jangan gunakan kain pel yang masih basah


Hindari penggunaan kain pel yang masih basah. Jika hendak mengepel, tiriskan dulu kain yang akan digunakan untuk mengepel. Kain yang lembab tentu lebih baik daripada kain yang basah jika itu untuk mengepel lantai parket.






 3. Gunakan pembersih lantai khusus

Jika hendak membersihkan lantai parket, sebaiknya gunakan cairan pembersih lantai kayu, bukan pembersih lantai keramik. Hal ini berguna agar hasil yang didapat jauh lebih maksimal.

4. Gunakan sapu bertekstur lembut


Gunakan sapu yang memiliki tekstur lembut. Mengapa? Karena sapu bertekstur kasar lambat laun akan merusak tekstur kayu dari lantai parket sehingga keindahan lantai parket akan hilang.






5. Gunakan sandal halus dalam rumah

Apabila di dalam rumah Anda ingin menggunakan alas kaki, maka saya sarankan Anda untuk menggunakan sandal dengan sol yang halus. Mengapa? Karena alas kaki dengan alas yang kasar dapat merusak tekstur kayu dari lantai parket.

6. Gunakan vacum cleaner


Kalau menurut Anda perawatan lantai parket tidak mudah karena pelnya khusus, dan sapunya khusus, maka saya sarankan Anda untuk menggunakan vacum cleaner untuk mendapatkan hasil dan waktu perawatan yang efektif. Karena vacum cleaner ternyata tidak akan merusak lantai parket Anda.



7. Gunakan keset berbahan kain

Gunakan keset berbahan kain di seluruh rumah Anda. Hindari penggunaa keset berbahan karet karena dikhawatirkan terjadi endapan air di bawah keset yang dapat berakibat pada rusaknya parket Anda.


Itulah 7 tips merawat lantai parket.semoga dapat bermanfaat dan dapat menambah wawasan Anda, salam Sahabat Inspiratif!

Komentar