Tips Membeli Buku



Pada suatu hari, Roni tengah berbelanja di toko buku. Sakunya terisi uang beberapa puluh ribu rupiah yang merupakan uang tabungannya selama satu bulan terakhir. Ya, Roni memang ingin membeli buku tentang editing foto. Ia berangan-angan suatu saat bisa menjadi editor foto profesional seusai membaca buku tentang editing foto.

2 hari berlalu. Mimik kecewa terpampang di wajah Roni. Ya, ia baru saja selesai membaca buku editing foto yang ia beli beberapa waktu lalu. Namun ternyata, buku yang ia beli adalah editing foto model, sedangkan yang ia butuhkan adalah editing foto panorama ....

***

Saya yakin, bila Anda pernah berbelanja buku, pasti Anda pernah mengalami hal serupa. Ya, salah membeli buku atau tertipu cover buku. Saya yakin, rasanya kesal bercampur kecewa karena uang tabungan Anda harus melayang untuk hal yang tidak Anda inginkan.

Namun, apa yang telah terjadi biarlah berlalu. Anda tidak bisa complain ke pihak manapun karena yang salah adalah Anda sendiri. Anda kurang jeli dalam memilih buku.

Nah, untuk meminimalisir terulangnya kesalahan yang sama, maka saya akan berbagi beberapa tips membeli buku. Mau tahu apa saja tips-tips agar Anda tidak salah membeli buku?

1. Pilih Buku Lewat Internet

Beberapa toko buku dan penerbit kini sudah memiliki website resmi mereka. Website tersebut biasanya memajang buku-buku yang mereka jual. Dan biasanya tertera juga cover dan sinopsis buku sehingga Anda memiliki gambaran tentang isi dari buku tersebut. Aktivitas memilih-milih buku lewat internet ini bisa membantu Anda mencari buku yang Anda inginkan.

2. Lihat Covernya

"Jangan lihat sesuatu dari bungkusnya."

Pepatah di atas seringkali terucap dari mulut orang-orang di sekitar saya. Ya, pepatah itu memang benar. Tetapi untuk urusan membeli buku ... terkadang cover harus Anda pertimbangkan juga. Pada pasalnya, buku dengan penampilan menarik biasanya datang dari penerbit dan penulis yang berpengalaman. Tetapi jika Anda tidak mau memercayakan cover, maka Anda harus:

3. Lihat Sinopsisnya

Sebelum membeli buku, lihat dulu sinopsis buku di bagian belakang buku. Sinopsis biasanya berisi tentang ringkasan isi buku atau cuplikan isi buku. Memang, poin ini tidak terlalu menentukan, sama seperti poin nomor 2, tetapi sinopsis dapat memberikan sedikit bayangan tentang isi buku. Ya ... setidaknya membantu lah.

4. Baca Bukunya

Mungkin Anda tahu. Di toko buku, acapkali ada buku yang sengaja dibuka plastiknya agar calon pembeli bisa melihat-lihat secara sekilas isi buku tersebut. Manfaatkan fasilitas tersebut untuk melihat-lihat daftar isi dan baca buku tersebut secara sekilas agar Anda mendapat sedikit bayangan tentang isi buku tersebut.

5. Cari Testimoni

Cari tahu siapa tahu ada teman Anda yang pernah membaca buku yang ingin Anda beli tersebut. Dengarkan testimoninya, bagus atau tidak. Jika bagus, beli. Jika tidak, cari buku lain yang sejenis.

6. Berdoa

Tahap terakhir ... berdoa. Berdoalah agar Anda tidak salah beli buku.

 

Demikianlah artikel saya kali ini mengenai tips membeli buku. Memang, meskipun Anda sudah berusaha melakukan keenam poin di atas, tetapi tidak menutup kemungkinan Anda akan kembali salah membeli buku. Namun setidaknya Anda sudah berusaha ....

Ada yang mau menambahkan?

Komentar