5 Tips Mendongkrak Kemampuan Otak (2)





3. Berjumpa dengan orang baru

Rutinlah berkunjung ke terminal, stasiun, pasar, dan tempat-tempat ramai lainnya. Sapalah orang-orang di sana secara acak dan ajak bicara mengenai suatu topik dengan spontan. Berbicara dengan orang baru dan dengan topik yang spontan dapat memaksa otak Anda untuk terus waspada dan bekerja lebih keras.

Apabila aktivitas berjumpa dengan orang baru dilakukan secara rutin, maka dapat dipastikan kemampuan otak Anda akan meningkat.

4. Belajar sulap

Dengan belajar sulap, Anda akan belajar melakukan gerakan tangan dengan cepat. Anda juga akan belajar mengenai logika-logika trik sulap yang akan mengasah kemampuan otak Anda. Dengan begitu, kemampuan otak Anda pun akan meningkat.

Apabila aktivitas belajar trik sulap Anda lakukan secara rutin, maka dapat dipastikan kemampuan otak Anda akan meningkat.







5. Datangi pusat belanja

Datangi pusat belanja. Batasi isi dompet Anda, tetapi jangan membuat daftar belanja. Anda akan belajar mengambil keputusan secara spontan. Dengan membiasakan diri mengambil keputusan secara spontan, otak Anda akan bekerja lebih keras daripada biasanya.

Apabila aktivitas mendatangi pusat belanja ini dilakukan secara rutin, maka dapat dipastikan kemampuan otak Anda akan meningkat.






Demikian penjelasan saya kali ini mengenai beberapa tips mendongkrak kemampuan otak. Semoga bermanfaat, salam Sahabat Inspiratif!

Komentar

Postingan Populer